Logo Network
Network

Perkuat Kembali Bahasa Ibu, Disdikbud Indramayu Gelar Lomba Bercerita Basa Dermayu

Safaro
.
Jum'at, 30 September 2022 | 08:16 WIB
Perkuat Kembali Bahasa Ibu, Disdikbud Indramayu Gelar Lomba  Bercerita Basa Dermayu
Salasatu peserta lomba Cerita Basa Dermayu Asal Usul/Sejarah Desa dari SMPN 1 Anjatan ketika menyampaikan materi lomba. (saprorudin)

INDRAMAYU,iNewsIndramayu.id - Untuk memperkuat kembali dan melestarikan penggunaan bahasa ibu kepada peserta didik, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Indramayu menggelar lomba Cerita Basa Dermayu Asal Usul/Sejarah Desa Tahun 2022. Lomba cerita bahasa daerah yang diikuti sekira 100 siswa SD dan SMP ini dipusatkan di Halaman Kantor Disdikbud setempat, Kamis (29/9/2022).

Perlombaan itu merupakan upaya Disdikbud setempat untuk melestarikan budaya daerah dan sejalan dengan Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 48 Tahun 2022 tentang Muatan Lokal (Mulok).

Plt Kepala Disdikbud Kabupaten Indramayu, Hj Iin Indrayati melalui Kepala Bidang Kebudayaan, Hj Uum Umiati mengatakan, tujuan lomba Cerita Basa Dermayu diantaranya untuk melestarikan budaya kepada generasi muda salasatunya siswa SD dan SMP. 

Uum berharap dengan dilombakannya Basa Dermayu,  generasi muda bisa mengenal bahasa ibu yang halus (kromo inggil) yang belakangan jarang dipraktikan.

Ia tidak menampik masih ada orang-orang Indramayu yang masih mempraktikan basa kromo inggil namun jumlahnya tidak seberapa. Sebagian besar memakai bahasa bagongan (Bahasa Indramayu kasar).

“Mengerti dan paham dengan Bahasa Indonesia bagus namun tidak kalah bagus kalau generasi Indramayu juga bisa basa kromo inggil. Semoga saja dengan lomba Cerita Basa Dermayu, budaya daerah yakniBasa Dermayu bisa terangkat kembali,” ucapnya.

Ia pun berharap, melalui lomba ini masing-masing peserta dapat menularkan menggunakan Basa Dermayu kepada sesama teman di sekolah maupun teman mainnya. Sehingga, budaya Basa Dermayu tidak mudah punah.

Uum Umiati menyebutkan jumlah peserta lomba Cerita Basa Dermayu Asal Usul/Sejarah Desa sebanyak 100 orang. Mereka terdiri dari perwakilan SD dan SMP masing-masing 50 siswa.

“Alhamdulillah, para guru maupun peserta sangat antusias mengikuti lomba dan masing-masing peserta sangat bagus dalam menyampaikan materi lomba,” sebut dia.

Menurutnya, di bawah kepemimpinan Bupati Hj Nina Agustina, Disdikbud Kabupaten Indramayu telah membuat Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 48 Tahun 2022 tentang muatan local (mulok) Basa Dermayu. 

Terima kasih untuk Bupati Hj Nina Agustina yang telah memperhatikan seni dan budaya yang dimiliki Kabupaten Indramayu. (safaro)

Editor : Tomi Indra Priyanto

Follow Berita iNews Indramayu di Google News

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.