get app
inews
Aa Text
Read Next : Diduga Sopir Mengantuk, Kecelakaan Maut di Pilangsari Jatibarang Tewaskan Satu Orang

Indramayu Mundur dari Tuan Rumah Peparda 2026, Atlet NPCI Kecewa

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:58 WIB
header img
Atlet atletik spesialis lempar National Paralympic Committee of Indonesia (NPCI) Indramayu, Tarsini, saat ditemui di kawasan Sport Center, Sabtu, 10 Januari 2026. (Foto: iNewsIndramayu.id/Wahyu Topami)

INDRAMAYU, iNewsIndramayu.id – Kabar mundurnya Kabupaten Indramayu sebagai tuan rumah Pekan Paralimpiade Daerah (Peparda) 2026 menyisakan kesedihan bagi para atlet disabilitas. Tarini, atlet atletik spesialis lempar National Paralympic Committee of Indonesia (NPCI) Indramayu, mengaku terkejut karena sebelumnya dia meyakini daerahnya akan menjadi pusat perhatian olahraga disabilitas di Jawa Barat.

"Saya kaget sekali, benar-benar kaget. Tadinya saya bangga banget Indramayu mau jadi tuan rumah agar daerah lain seperti Bandung dan Bekasi tahu budaya kita. Sangat disayangkan sekali sampai tidak jadi," ujar Tarini saat ditemui di kawasan Sport Center, Sabtu, 10 Januari 2026.

Selain batalnya status tuan rumah, Tarini juga mencurahkan keluh kesahnya mengenai kondisi Sport Center yang gagal direvitalisasi tahun ini. Menurutnya, akses latihan bagi atlet disabilitas sangat terganggu terutama saat musim hujan.

"Kalau bisa diperbaikilah jalan menuju lapangan itu. Soalnya kalau habis hujan becek sekali, saya sampai harus memutar jauh lewat belakang karena jalan depannya tidak bisa dilewati. Saya pribadi ingin sekali (Sport Center) direnovasi, terutama penataan rumput dan akses jalannya," tambahnya.

Pembatalan ini merupakan imbas dari pengalihan anggaran revitalisasi SC senilai Rp190 miliar yang dicoret dalam evaluasi Gubernur Jawa Barat, yang kini dialokasikan untuk perbaikan jalan rusak di seluruh wilayah Indramayu. (*)

Editor : Tomi Indra Priyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut