Pria Tewas Tercebur dan Mengapung Setelah Pingsan Karena Ayan di Setu Pengasinan

Marvin
Ilustrasi dari pria yang ditemukan tewas mengapung di Setu Pengasinan, Sawangan, Depok (Foto: Istimewa)

DEPOK, iNewsIndramayu.id – Sesosok mayat laki-laki ditemukan mengapung di Setu Pengasinan, Kecamatan Sawangan, Kota Depok, Selasa (8/10/2024). Korban, diketahui bernama Ahmad, seorang warga Desa Iwul, Parung, Kabupaten Bogor.

Penemuan mayat ini pertama kali dilaporkan oleh warga sekitar, Fahrijal. Ia melihat ada benda mencurigakan mengapung di permukaan danau. Setelah dicek bersama Ketua RT setempat, Rahmat, keduanya memastikan bahwa itu adalah jasad manusia dan segera melaporkan kejadian tersebut ke pihak berwajib.

Pria Tewas Tercebur Mengapung di Depok

Tim Inafis Polres Metro Depok yang tiba di lokasi langsung melakukan identifikasi terhadap korban. Hasil identifikasi sementara menunjukkan bahwa korban diduga meninggal dunia karena penyakit epilepsi yang dideritanya.

"Infomasinya, korban memiliki riwayat penyakit ayan," kata Supri, salah seorang petugas di lokasi kejadian.

Setelah proses identifikasi selesai, jenazah Ahmad kemudian dievakuasi dan dibawa ke rumah sakit. Keluarga korban yang telah diberitahu, menolak untuk dilakukan autopsi.

"Keluarga korban telah menerima dan menolak untuk dilakukan autopsi," tambah Supri.

Pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan untuk memastikan tidak ada unsur pidana dalam kasus ini. Beberapa saksi, termasuk Fahrijal dan Rahmat, telah dimintai keterangan.

Editor : Tomi Indra Priyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network