get app
inews
Aa Text
Read Next : Bey Machmudin Sambut Kedatangan 440 Jemaah Haji Kloter 1 Asal Kabupaten Subang di BIJB Kertajati

BIJB Kertajati Majalengka Terima Limpahan Penerbangan dari Halim, Sudah Mulai Ramai?

Kamis, 27 Januari 2022 | 21:06 WIB
header img
BIJB Kertajati Majalengka. Foto: I-News

MAJALENGKA - Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka bakal menerima limpahan penerbangan dari Bandara Halim Perdanakusuma. Pelimpahan itu karena Bandara Halim Perdanakusuma sedang direvitalisasi.

 

BIJB Kertajati merupakan 1 dari 5 bandara yang menerima limpahan penerbangan per Rabu (26/1/2022) kemarin. Namun, hingga saat ini aktivitas di BIJB Kertajati belum mengalami peningkatan.

 

VP Komersial dan Teknik BIJB Kertajati Ari Widodo mengatakan, untuk sementara ini BIJB Kertajati belum menerima permintaan dari maskapai manapun terkait perpindahan penerbangan tersebut.

 

"Hingga saat ini BIJB belum ada permintaan perpindahan dari Halim, termasuk maskapai mana saja dan rute kemana saja belum ada," kata Ari, Kamis (27/1/2022).

 

"Untuk aktivitas masih penerbangan kargo, belum ada yang dari Halim," sambungnya.

 

Meski begitu, jelas dia, pihaknya telah siap 100 persen untuk menerima perpindahan penerbangan dari Halim Perdanakusuma yang direvitalisasi selama 3,5 bulan kedepan.

 

"BIJB Kertajati selalu siap membantu untuk menerima perpindahan penerbangan apapun baik komersil, kargo ataupun parkir. Secara prinsip sudah siap fasilitas siap peralatan siap," jelas dia.

 

Dengan demikian, kata Ari, sampai saat ini pihaknya masih terus menunggu informasi langsung dari maskapai jika ada yang ingin memindahkan penerbangan ke Kertajati.

 

"Intinya kalau soal penutupan Halim belum ada perpindahan ke Kertajati. Kita harap segera diinformasikan jika ada maskapai yang dipindahkan ke Kertajati," pungkasnya. ***

Editor : Erick Disy Darmawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut