7. Alsan Sanda
Alsan Sanda diketahui juga merupakan seorang polisi aktif. Bek kanan berusia 31 tahun itu tercatat merupakan polisi berpangkat Bripda yang bertugas di Polda Nusa Tenggara Timur.
6. Teuku Muhammad Ichsan
Teuku Muhammad Ichsan adalah pemain asal Bireuen, Nanggroe Aceh Darussalam. Dia tercatat sebagai anggota kepolisian di Polda Aceh. Di Bhayangkara FC, dirinya merupakan salah satu gelandang yang diandalkan.
5. I Putu Gede Juni Antara
I Putu Gede Juni Antara menyandang status polisi setelah menyelesaikan pendidikan pada 2017 silam. Kini dirinya menyandang pangkat Brigadir dua. Dirinya sempat membela klub Persib Bandung, namun di pertengahan musim 2023/2024 ini dirinya kembali ke Bhayangkara FC karena tugas dan statusnya sebagai seorang polisi.
4. Indra Kahfi
Indra Kahfi Ardhiyasa juga merupakan salah seorang prajurit polisi. Kakak kandung Andritany itu diketahui bertugas sebagai prajurit di Mabes Polri. Di Bhayangkara FC sendiri dirinya masih sangat diandalkan.
Editor : Tomi Indra Priyanto