INDRAMAYU, iNewsIndramayu.id - Arus mudik Lebaran 2024 Jalur Pantura Indramayu, tepatnya di simpang tiga Lohbener mengalami peningkatan pada H-6 Lebaran 2024, Kamis (4/4/2024).
Berdasarkan pantauan, pemudik itu di dominasi oleh pengguna sepeda motor yang melaju dari arah Jakarta menuju Cirebon. Hal ini terlihat dari sejumlah barang berukuran besar yang mereka bawa. Dimana, kendaraan-kendaraan itu bernopol B, D, E, G, dan masih banyak lagi.
Meski mengalami peningkatan volume kendaraan, arus lalulintas di wilayah tersebut masih terpantau lancar dan tidak terjadi kemacetan.
Petugas Dishub Kabupaten Indramayu, Dedi Wiginarso mengatakan, dibanding hari biasa jumlah kendaraan yang melintas di jalur Pantura Lohbener dari arah Jakarta menuju Cirebon mengalami peningkatan.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta