get app
inews
Aa Read Next : Kilang Balongan back-to-back Champion Turnamen Basket Antar Kilang Se-Indonesia

Pertamina Aktif dalam Peningkatakan IPM Indramayu, Tarik Minat Mahasiwa UMC Lakukan Studi CSR

Sabtu, 06 Juli 2024 | 11:00 WIB
header img
Kunjungan studi Mahasiswa Universitas Muhammadyah Cirebon (UMC) di Gedung PWP, Perumahan Pertamina Bumi Patra, Indramayu. (Foto: Istimewa)

Disampaikan Andromedo, ada 4 kategori program CSR RU VI, di antaranya yang pertama kategori Lingkungan seperti program Taman Kehati & Mangoes Center (Budidaya mangga Agrimania), program Wiralodra dalam pengelolaan daur ulang sampah, dan pemberdayaan warga binaan Lapas Indramayu.

Kemudian yang kedua kategori Kebencanaan, RU VI memiliki program PETA (Pemuda Tangguh Bencana), yang ketiga yakni kategori Kesehatan dengan program Pesona (Pertamina Support Orang dengan HIV/Aids), dan yang keempat kategori ekonomi dengan program yang dijalankan yakni Perintis (pemberdayaan Inklusi Teman Istimewa), Pemberdayaan Pemuda melalui Juru Las, dan Seruni (Seni Terpadu Tenun Indramayu).

“Intinya Pertamina akan terus berperan aktif memberikan manfaat dalam pengembangan  masyarakat dan aktif menjaga kelestarian  lingkungan sekitar,” terang Andromedo.

Selain itu, pada pemaparannya Andromedo juga menyampaikan bahwa pekerja di  Pertamina tidak hanya berasal dari jurusan teknik saja, studi lain setiap saat peluang kariernya juga dibuka di Pertamina.

Kunjungan studi ini mendapat antusiasme para mahasiswa dan dosen dari fakultas Sosial dan Politik UMC yang melakukan studi langsung ke lapangan tersebut, sebab selain mendapat banyak insight terkait Pertamina, mahasiswa juga berkesempatan melakukan kunjungan langsung ke kebun Mangga Agrimania yang merupakan salah satu program TJSL Pertamina RU VI Balongan. (*)

Editor : Tomi Indra Priyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut