get app
inews
Aa Text
Read Next : Polytama Kembali Raih Penghargaan Zero Accident Award Tahun 2024

Pemda Indramayu dan BAZNAS Rayakan Tahun Baru Islam 1446H dengan Kepedulian Sosial

Kamis, 18 Juli 2024 | 17:40 WIB
header img
Pemda Indramayu dan BAZNAS Rayakan Tahun Baru Islam 1446H dengan Kepedulian Sosial

INDRAMAYU, iNewsIndramayu - Pemerintah Daerah Indramayu melalui BAZNAS memperingati Tahun Baru Islam 1446 H/2024 dengan mengusung tema “Mari Berhijrah Menuju Pribadi Yang Bertakwa dan Berakhlak Karimah Dengan Berbagi Cinta, Berlimpah Berkah dan Peduli Sesama.” Kegiatan ini dipusatkan di Masjid Agung Indramayu pada Rabu, 17 Juli 2024.

Peringatan kali ini diramaikan dengan beragam kegiatan sosial yang bertujuan meningkatkan akhlakul karimah dan kepedulian terhadap sesama. Beberapa kegiatan tersebut antara lain lebaran anak yatim, khitanan massal, santunan, bantuan kepada anak yatim dan disabilitas, ceramah keagamaan, serta pembagian paket sembako untuk guru honorer.

Ketua BAZNAS Indramayu, Aspuri, menyampaikan bahwa rangkaian kegiatan ini diawali dengan sunatan massal yang diikuti oleh 46 anak dari berbagai kawedanan di Indramayu, dengan target 100 anak. “Sunatan massal ini rutin dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap anak-anak yang kurang mampu, dan nantinya akan menjangkau wilayah lain di Kabupaten Indramayu,” ujar Aspuri.

Selain itu, santunan untuk anak-anak yatim juga menjadi bagian penting dalam peringatan ini. Aspuri menambahkan, “Santunan untuk anak-anak yatim dilakukan karena bulan Sura atau bulan Muharram dikenal sebagai lebarannya anak yatim.”

Setiap anak yang mengikuti sunatan massal mendapatkan tas, alat tulis, sembako, snack, dan uang tunai sebesar 100 ribu rupiah. Sementara itu, BAZNAS menyediakan 500 paket santunan untuk anak-anak yatim. Usai pembagian santunan, Bupati Indramayu, Hj. Nina Agustina, berencana untuk makan bersama anak-anak yatim, yang kemudian akan ditutup dengan pengajian.

Aspuri menegaskan bahwa acara ini terlaksana berkat kolaborasi antara BAZNAS, Kementerian Agama, Pemerintah Daerah, serta Dinas Kesehatan. “Acara ini adalah hasil dari kerja sama yang baik antara BAZNAS, Kemenag, Pemda, dan Dinas Kesehatan,” pungkasnya. (Toro/Nursaid)

Editor : Tomi Indra Priyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut