Robani Hendra Permana, Putra Daerah Indramayu yang Muncul sebagai Calon Dirut BWI

INDRAMAYU, iNews.id - Nama Robani Hendra Permana mencuat sebagai salah satu kandidat kuat untuk menduduki posisi Direktur Utama Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Bumi Wiralodra Indramayu (BWI). Lahir di Indramayu pada 9 Oktober 1980, Robani dikenal sebagai sosok yang memiliki rekam jejak profesional di sektor teknik sipil, industri nasional, hingga pembangunan ekonomi lokal.
Pria lulusan Teknik Sipil dari Institut Teknologi Bandung (ITB) ini memulai kariernya di dunia pertambangan. Ia mengawali langkah di PT United Tractors Tbk sebagai Application Engineering dari tahun 2004 hingga 2006, kemudian melanjutkan karier sebagai Manajer Operasional Quarry di PT Holcim pada 2006–2009.
"Alat berat, batching plant, dan quarry adalah dunia saya dulu. Tapi saya merasa perlu kembali dan berbuat lebih banyak untuk daerah," ujar Robani saat ditemui pada Selasa, 13 Mei 2025.
Keputusannya untuk kembali ke kampung halaman membuahkan banyak inisiatif usaha. Robani mendirikan sejumlah unit bisnis seperti Mulia Komputer, Mulia Printing, kapal penangkap ikan KM. Mulia Hati, SPBU Usaha Bersama Mitra, serta sejumlah usaha kuliner berbasis potensi lokal.
"Saya percaya kekuatan ekonomi lokal bisa tumbuh jika dikelola serius, transparan, dan inklusif," tegasnya.
Editor : Tomi Indra Priyanto