get app
inews
Aa Text
Read Next : Indramayu Mundur dari Tuan Rumah Peparda 2026, Atlet NPCI Kecewa

Warga Sambimaya Geger, Bocah 4 Tahun Terduduk Menangis di Samping Ayahnya yang Sudah Tak Bernyawa

Jum'at, 12 September 2025 | 12:37 WIB
header img
Ilustrasi bocah empat tahun menangis di samping jasad ayahnya di rumah di Desa Sambimaya, Kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu. (Foto: Ilustrasi/iStock)

INDRAMAYU, iNewsIndramayu.id – Warga Desa Sambimaya, Kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, digemparkan dengan penemuan seorang anak berusia 4 tahun yang tengah menangis di samping jasad ayahnya, pada Kamis, 11 September 2025.

Kapolsek Juntinyuat, Iptu Trio Tirtana, menjelaskan bahwa korban, berinisial M (32), tinggal berdua dengan anaknya. Sementara istrinya bekerja sebagai Tenaga Kerja Wanita (TKW) di Hong Kong.

“Saat ditemukan, anak tersebut menangis di samping ayahnya yang sudah meninggal dunia di atas ranjang dengan posisi terlentang,” ujar Trio.

Peristiwa ini terungkap setelah kakak ipar korban, Tarsudi (42), mendatangi rumah M sekira pukul 10.00 WIB. Ia diminta tolong oleh istri korban yang tidak dapat menghubungi suaminya sejak beberapa waktu.

Editor : Tomi Indra Priyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut