Bupati Indramayu Tegaskan Jalan Poros Desa Sukahaji Diperbaiki Setelah Lebaran

TIm iNews.id
Bupati Indramayu Hj Nina Agustina berfoto bersama warga dalam kunjungannya meninjau jalan rusak, di Desa Sukahaji, Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu, Selasa (9/1/2024).

INDRAMAYU, iNewsIndramayu.id - Jalan poros yang mengalami kerusakan di Desa Sukahaji, Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu, segera diperbaiki setelah lebaran mendatang.

Hal tersebut ditegaskan Bupati Indramayu Hj. Nina Agustina ketika melakukan kunjungan dan melihat langsung kondisi jalan rusak di Desa Sukahaji Kecamatan Patrol, Selasa (9/1/2024).

Bupati Nina mengatakan, pihaknya melihat langsung kondisi jalan yang dikeluhkan warga tersebut, jalan poros ini sangat penting karena menghubungkan Desa Sukahaji dengan Desa Arjasari.

Nina menambahkan, perbaikan jalan Sukahaji ini harus melalui berbagai tahapan dan proses sehingga dibutuhkan waktu.

"Saya sudah melihat langsung kondisi jalan ini, dan sudah dianggarkan di Dinas PUPR, setelah lebaran kita perbaiki," kata Nina yang disambut meriah warga Desa Sukahaji.

Editor : Tomi Indra Priyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network