6. Kemungkinan Ada Pelaku Lain Masih Diselidiki
Polisi belum memastikan apakah hanya dua orang yang terlibat dalam kasus ini.
“Untuk sementara, kami menyimpulkan ada dua orang pelaku. Perkembangan selanjutnya akan kami sampaikan kemudian,” tambah AKP Arwin.
7. Barang Bukti yang Diamankan Polisi
Beberapa barang bukti berhasil diamankan, di antaranya:
a. Tiga unit kendaraan milik korban
b. Pakaian korban hasil autopsi
c. Seprei
d. Barang-barang lain yang diduga berkaitan dengan pembunuhan.
8. Sisa Uang Milik Korban Ditemukan
Polisi juga menemukan sisa uang milik korban yang masih dipegang oleh pelaku. Namun, jumlah dan penggunaannya masih dalam penyelidikan.
Editor : Tomi Indra Priyanto
Artikel Terkait
