get app
inews
Aa Text
Read Next : Belasan Polisi Dilempari Sekelompok Orang Saat Patroli di Kampung Ambon

Turut Serta Hijaukan Lingkungan, Polsek di Cirebon Tanam Ratusan Bibit Pohon

Rabu, 23 Agustus 2023 | 15:20 WIB
header img
Jajaran anggota Polsek Plered, Polresta Cirebon bersama TNI saat melakukan penanaman pohon. Foto : Ist

CIREBON, iNewsIndramayu.id-Jajaran Anggota Polsek Plered melaksanakan kegiatan penanaman bibit pohon di  Desa Kedongdong Kidul, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon, Rabu (23/8/2023). Sedikitnya ada 200 pohon dari berbagai jenis ditanam untuk lestarikan negeri. 

Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman melalui Kapolsek Plered AKP Uton Suhartono, kegiatan penanaman pohon yang dilaksanakan oleh pihaknya, merupakan rangkaian Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak Dini yang digelar di seluruh Indonesia.

Nah, di Polsek Plered pihaknya menyediakan 200 pohon, kemudian ditanam bersama Koramil Plered, serta perangkat Desa di Kecamatan Plered. 


Kapolsek Plered AKP Uton Suhartono saat menanam pohon dibantu seorang anggota TNI

"Kita tanam ada ada 200 pohon. Diantaranya, pohon Jambu air sebanyak 37 bibit, pohon Durian  40 bibit, pohon Sukun 20 bibit, pohon Belimbing 23 bibit, pohon Sawo 26 bibit, pohon Petai  30 bibit, dan pohon jambu batu 24 bibit," kata AKP Uton Suhartono kepada wartawan.

Katanya, kegiatan tersebut merupakan jangka panjang untuk memelihara keindahan alam dan mengajarkan nilai-nilai pentingnya menjaga kelestarian lingkungan kepada masyarakat.

"Tema yang diusung dalam kegiatan ini adalah cermin dari komitmen Polri dan masyarakat dalam menjaga lingkungan dan mewariskan pesan penting tentang keberlanjutan kepada generasi mendatang," katanya.

Menurutnya,  perkembangan teknologi hingga pertumbuhan sektor industri yang cukup pesat harus diimbangi dengan pemeliharaan lingkungan, agar tidak berdampak buruk bagi ekosistem maupun kelestarian lingkungan. Salah satunya penanaman pohon. 

Katanya, penanaman pohon ini merupakan program yang sangat baik dilaksankaan karena mengenai lingkungan, khususnya di Kabupaten Cirebon, yang terus harus dijaga kelestariannya sehingga bisa menjadi warisan bagi anak cucu kelak. (*)

Editor : Tomi Indra Priyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut