get app
inews
Aa Text
Read Next : Panwascam Plered Fokus Tungsura

Jokowi: Jangan Sampai Urusan Politik Ganggu Stabilitas Ekonomi

Selasa, 29 Agustus 2023 | 21:16 WIB
header img
Presiden RI, Joko Widodo foto bersama dengan relawan JAMAN di Kota Cirebon. Foto : Ist

CIREBON, iNewsIndramayu.id-Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) berkunjung ke Kota Cirebon pada Selasa (29/8/2023). Dalam kunjungan kali ini, Jokowi secara resmi membuka kegiatan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Jaringan Kemandirian Nasional (Jaman) tahun 2023 di salah satu hotel Kota Cirebon.

Pada kesempatan ini, Jokowi mengajak masyarakat untuk bisa menjaga stabilitas ekonomi di tahun politik saat ini. Sebab, menurut dia, saat ini dunia penuh tantangan, baik itu krisis pangan, energi, geopolitik, bahkan negara yang banyak konflik seperti Afrika.

Bahkan, kata dia, urusan air saja sangat sulit, begitupun dengan kebutuhan pangan. 

"Kita patut bersyukur sehingga saya selalu menyampaikan, jangan sampai urusan politik di 2024 mengganggu stabilitas ekonomi kita," ujar Jokowi dalam sambutannya pada kegiatan Rapimnas.

Jokowi menyebut, semua negara saat ini berada pada posisi yang sulit. Ia melihat negara- negara maju seperti Amerika, Eropa, bahkan semua negara besar juga berada pada posisi yang sangat sulit.

Selain pertumbuhan ekonomi yang naik, Kata Jokowi, hal itu juga di barengi dengan kaniakan inflasi, juga harga-harga yang membumbung tinggi. Dia juga menyebut, ada salah satu negara di Eropa yang saat ini harga energinya, listrik, gas dan BBM sampai naik 700 persen. 

"Bayangkan di Indonesia, naik 10 persen demo nya tiga bulan, apalagi 700 persen bisa berapa tahun demo nya," kata Jokowi dalam sambutannya.

Atas hal ini, Jokowi mengajak masyarakat untuk lebih bersyukur. Sebab, inflasi di Indonesia masih bisa dikendalikan di angka 3,1 persen, ekonomi di kuartal ke dua masih tumbuh 5,17 persen, termasuk tiga terbaik dunia.  (*)

Editor : Tomi Indra Priyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut