get app
inews
Aa Read Next : PDAM Tirta Darma Ayu Siap Suplai Pasokan Air untuk Embarkasi Haji Indramayu

Dirut TDA Sambut Positif Aspirasi Aliansi Topi Jerami untuk Perbaikan Layanan Air di Indramayu

Kamis, 15 Agustus 2024 | 15:58 WIB
header img
Dirut Perumdam Tirta Dharma Ayu tegaskan komitmen perusahaan untuk terus meningkatkan kualitas layanan air bagi masyarakat Indramayu.

INDRAMAYU, iNewsIndramayu - Puluhan massa yang tergabung dalam Aliansi Topi Jerami (ATJ) mendatangi kantor pusat Perumdam Tirta Dharma Ayu (TDA) Kabupaten Indramayu pada Kamis (15/8/2024) untuk menyampaikan aspirasi mereka. Kedatangan mereka diterima dengan baik oleh Direktur Utama (Dirut) TDA, Ady Setiawan.

Dalam aksi tersebut, ATJ menyampaikan berbagai keluhan, termasuk permintaan pemasangan instalasi awal secara gratis, masalah air keruh, distribusi air yang tidak lancar, serta tarif yang dianggap terlalu mahal.

Merespons aksi tersebut, Dirut TDA, Ady Setiawan, mengapresiasi kritik yang disampaikan oleh masyarakat. Ia menilai bahwa masukan tersebut penting untuk peningkatan kinerja dalam memberikan layanan yang lebih baik kepada para konsumen.

Saat diwawancarai media ketika sedang melakukan pengecekan terhadap pipa bocor, Ady mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kritik yang membangun dari masyarakat, yang membantu meningkatkan kualitas layanan Perumdam Tirta Dharma Ayu yang saat ini memiliki sekitar 150 ribu sambungan.

Ady juga menjelaskan bahwa sebagai perusahaan milik daerah, Perumdam Tirta Dharma Ayu terus berupaya melakukan inovasi dalam pelayanan, termasuk mengatasi masalah air tidak lancar, kondisi air keruh, dan faktor-faktor lain yang mempengaruhi layanan.

Selain itu, Ady juga memaparkan tentang program I-Ceta yang digagas oleh Bupati Indramayu, Nina Agustina, yang bertujuan agar Perumdam Tirta Dharma Ayu dapat memberikan layanan aktif selama 24 jam.

"Tujuan dari program tersebut adalah untuk memastikan pelayanan kepada konsumen terus meningkat, dan itu yang akan terus kami jaga," jelas Ady Setiawan. (Toro)

Editor : Tomi Indra Priyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut