Paspor Baru Resmi Diluncurkan Pihak Imigrasi Indonesia, Bernuansa Lebih Nusantara
Minggu, 18 Agustus 2024 | 22:06 WIB
Menteri Yasonna dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas upaya Ditjen Imigrasi dalam menghadirkan perubahan positif, salah satunya melalui desain paspor baru ini.
Beliau menekankan bahwa paspor tidak hanya sebagai dokumen perjalanan, tetapi juga sebagai duta budaya Indonesia yang memperkenalkan keindahan dan keunikan negara kita kepada dunia.
"Desain baru paspor ini tidak hanya sekadar pergantian warna, tetapi juga mencerminkan komitmen kita untuk terus meningkatkan kualitas layanan keimigrasian dan menjaga martabat negara," ujar Menteri Yasonna.
Editor : Tomi Indra Priyanto