get app
inews
Aa Text
Read Next : Tanggal, Tema, dan Sejarah Hari Guru Nasional 2024

Perkiraan Tanggal Awal Puasa Ramadhan 2025

Selasa, 05 November 2024 | 07:48 WIB
header img
Ilustrasi Poster Bulan Ramadhan

iNewsIndramayu - Ramadhan adalah bulan yang sangat dinantikan oleh umat Muslim di seluruh dunia di tahun 2025 mendatang.

Selama sebulan penuh, umat Islam menjalankan ibadah puasa yang diwajibkan pada bulan suci Ramadhan.

Banyak orang yang mulai mempersiapkan diri untuk menyambut bulan Ramadhan, termasuk mengetahui tanggal pasti mulai puasa di tahun 2025.

Berdasarkan perkiraan, tanggal awal bulan puasa Ramadhan 2025 M/1446 H diprediksi akan jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025.

Sejalan dengan perhitungan Kalender Hijriyah Global Tunggal 1446 H Muhammadiyah, dan Kalender Hijriyah Indonesia terbitan Kementerian Agama, 1 Ramadhan 1446 H dipastikan pada tanggal yang sama.

Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1446 H diperkirakan akan jatuh pada Minggu, 30 Maret 2025, meskipun beberapa sumber mengindikasikan Idul Fitri bisa jatuh pada 31 Maret 2025, sesuai dengan keputusan pemerintah.

Berpuasa di bulan Ramadhan adalah kewajiban bagi setiap Muslim yang sudah balig dan berakal, sebagaimana diterangkan dalam Al-Qur'an:

شَهْرُ رَمَضَانَ الَّذِيْٓ اُنْزِلَ فِيْهِ الْقُرْاٰنُ هُدًى لِّلنَّاسِ وَبَيِّنٰتٍ مِّنَ الْهُدٰى وَالْفُرْقَانِۚ فَمَنْ شَهِدَ مِنْكُمُ الشَّهْرَ فَلْيَصُمْهُۗ وَمَنْ كَانَ مَرِيْضًا اَوْ عَلٰى سَفَرٍ فَعِدَّةٌ مِّنْ اَيَّامٍ اُخَرَۗ يُرِيْدُ اللّٰهُ بِكُمُ الْيُسْرَ وَلَا يُرِيْدُ بِكُمُ الْعُسْرَۖ وَلِتُكْمِلُوا الْعِدَّةَ وَلِتُكَبِّرُوا اللّٰهَ عَلٰى مَا هَدٰىكُمْ وَلَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ ۝١٨٥

Artinya: Bulan Ramadan adalah (bulan) yang di dalamnya diturunkan Al-Qur'an sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu serta pembeda (antara yang hak dan yang batil). Oleh karena itu, siapa di antara kamu hadir (di tempat tinggalnya atau bukan musafir) pada bulan itu, berpuasalah. Siapa yang sakit atau dalam perjalanan (lalu tidak berpuasa), maka (wajib menggantinya) sebanyak hari (yang ditinggalkannya) pada hari-hari yang lain. Allah menghendaki kemudahan bagimu dan tidak menghendaki kesukaran. Hendaklah kamu mencukupkan bilangannya dan mengagungkan Allah atas petunjuk-Nya yang diberikan kepadamu agar kamu bersyukur.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, tanggal pasti awal Ramadhan akan ditentukan melalui sidang isbat yang diadakan menjelang waktu dimulainya puasa.

Dengan demikian, meskipun prediksi awal puasa adalah 1 Maret 2025, penetapannya tetap bergantung pada hasil sidang tersebut.

Jadi, bagi umat Muslim yang sudah mulai merencanakan aktivitas atau persiapan menyambut bulan Ramadhan 2025, perkiraan awal puasa dapat menjadi panduan.***

 

Editor : Tomi Indra Priyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut