Mayat Pria Bersepatu Ditemukan Mengambang di Kalimalang
Selasa, 17 Desember 2024 | 20:05 WIB
BEKASI, iNewsIndramayu.id – Sesosok mayat tanpa identitas ditemukan mengambang di pinggir Kalimalang, Desa Wangunharja, Cikarang Utara, Kabupatan Bekasi. Mayat pria tersebut masih mengenakan pakaian lengkap, namun dalam kondisi mulai membusuk.
Tim Evakuasi Potensi SAR, Akhmad Shohibul Wafa mengatakan, mayat itu pertama kali ditemukan pemotor yang melintas pada Senin (16/12/2014) sore. Saksi lalu melaporkan ke warga setempat, lalu warga mengevakuasi ke pinggir tepian kali.
"Korban berjenis kelamin laki-laki, diperkirakan berusia antara 25-35 tahun. Masih berpakaian lengkap," kata Wafa.
Editor : Tomi Indra Priyanto