Konsolidasi Dapil 1, Syaefudin: Pertahankan Perolehan Kursi di DPRD Indramayu

Safaro
Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Indramayu, H. Syaefudin meminta jajaran pengurus dan anggota legislative dari Dapil 1 untuk mempertahankan perolehan kursi di DPRD Kabupaten Indramayu. (istimewa)

iNewsIndramayu.id

Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar (DPD PG) Kabupaten Indramayu, H. Syaefudin meminta jajaran pengurus dan anggota legislative dari daerah pemilihan (Dapil) Indramayu 1 meliputi Kecamatan Indramayu, Sindang, Balongan, Pasekan, Cantigi, Arahan, Lohbener untuk mempertahankan perolehan kursi di DPRD Indramayu.

“Pada Pemilu 2019, Dapil Indramayu 1 memperoleh 5 kursi di DPRD Indramayu dari 10 kursi yang diperebutkan. Perolehan itu agar kita pertahankan pada Pemilu 2024,” kata dia saat konsolidasi  kader Partai Golkar Indramayu se  Dapil Indramayu 1  di gedung Serbaguna Desa Tegalurung, Kecamatan Balongan, Kabupaten Indramayu, Minggu, (26/6/2022).

Hasil 5 kursi di Dapil 1, kata dia selain kerja keras calon legislatif, juga ada peran dan kerja-kerja politik dari kader partai berlambang pohon Beringin di tingkat bawah.

“Saya juga mengucapkan terima kasih atas kerja keras dan kerjasama yang kuat dari kader Partai Golkar Indramayu,” ucap dia.

Ia meminta kepada kader Partai Golkar Indramayu untuk bisa menjaga kekompakan, kerjasama dan kerja kerasnya untuk momen politik di 2024 baik di Pilpres, Pemilu legislatif maupun  Pilkada Indramayu.

"Teruskan soliditas kita hingga Pemilu 2024 nanti. Dengan soliditas yang sudah ada, saya yakin tiga momen politik itu akan dimenangkan Partai Golkar," tandas Ketua DPRD Kabupaten Indramayu ini.

Sementara itu, Kordinator Dapil I Partai Golkar Kabupaten Indramayu, Haryono mengatakan konsolidasi ini dihadiri pengurus kecamatan hingga pengurus desa Partai Golkar se Dapil Indramayu 1.

"Konsolidasi melibatkan pengurus kecamatan hingga pengurus desa Partai Golkar. Selain itu, hadir juga tokoh pemuda, tokoh agama dan tokoh masyarakat dari Dapil 1 meliputi 7 Kecamatan," kata dia.

Menurutnya, konsolidasi PG se Dapil 1 ini mendapatkan antusiasme dari pengurus dan kader Partai Golkar Indramayu.

"Antusiasme kader Partai Golkar untuk hadir di acara konsolidasi sangat tinggi. Ini membuktikan militansi kader Partai Golkar tetap tinggi dan siap untuk menghadapi gelaran Pemilu 2024 mendatang," kata dia.  

Dalam konsolidasi ini mengemuka sejumlah harapan dari kader partai  di tingkat bawah agar Golkar bisa memimpin kembali pemerintah daerah kedepannya, salasatunya disampaikan pengurus Partai Golkar Kecamatan Pasekan, Warsa. Ia mengatakan sudah saatnya kader Golkar  mempersiapkan diri untuk memenangkan Pilkada 2024.

"Kami siap untuk mengantarkan kader Partai Golkar Indramayu untuk memenangkan Pilkada. Sudah saatnya kader Partai Golkar kembali menjadi Bupati Indramayu," tandasnya. (safaro)

Editor : Tomi Indra Priyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network