Kunjungi PTUN Bandung, Mahasiswa Hukum Uniku Belajar Soal Proses Persidangan

Andri
Puluhan mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Kuningan, Jawa Barat, melakukan kunjungan studi ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Bandung.

Bandung,iNewsIndramayu.id – Puluhan mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Kuningan, Jawa Barat, melakukan kunjungan studi ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Bandung. Kegiatan yang dikemas melalui kuliah kerja lapangan ini mendapat pendampingan 4 orang dosen.

Dalam kesempatan itu, rombongan mahasiswa Uniku disambut hangat jajaran PTUN Bandung. Terlihat pula Ketua PTUN Oenoen Pratiwi dan Wakil Ketua PTUN Dr Sofyan Iskandar saat pembukaan acara.

Bahkan Wakil Ketua PTUN Sofyan Iskandar sempat memberikan pembekalan kepada mahasiswa mengenai tupoksi dari PTUN. Sekaligus soal proses dan tata cara berperkara pada Peradilan TUN baik tingkat pertama, banding, kasasi, dan peninjauan kembali hingga tata cara menggunakan E-Court.

Wakil Dekan I Fakultas Hukum Uniku, Erga Yuhandra kepada awak media, Sabtu (4/2/2023), mengatakan, apabila kuliah kerja lapangan merupakan kegiatan rutin yang mesti dilakukan setiap masiswa di fakultas masing-masing. Seperti di Fakultas Hukum Uniku, sebanyak 55 mahasiswa turut dalam studi ke luar daerah tersebut.

“Kami sangat apresiasi kepada PTUN Bandung, yang sudah menerima kedatangan rombongan Fakultas Hukum Uniku. Tentu ini merupakan kegiatan rutin tahunan sebagai kuliah praktik dari mata kuliah,” ucapnya.

Dia menjelaskan, para mahasiswa tidak hanya dibekali ilmu dalam tataran teoritis saja. Melainkan diberikan pengalaman praktik yang diupayakan melalui beberapa cara, salah satunya adalah mengamati ruang pengadilan kemudian proses persidangan.

“Semoga melalui kegiatan ini, mahasiswa memiliki kemampuan dan pengetahuan dalam menyelesaikan atau memberikan solusi ketika menemukan permasalahan yang berkaitan dengan sengketa tata usaha negara,” pungkasnya.(*)

Editor : Tomi Indra Priyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network