INDRAMAYU, iNewsIndramayu.id – Puluhan bakal calon legislatif (Bacaleg) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPRD Kabupaten Indramayu pada Pemilu 2024 mengikuti uji kelayakan dan kepatutan (UKK). UKK yang dimotori Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) DPC PKB Indramayu ini dipusatkan di Sekretariat DPC PKB kabupaten setempat, Sabtu (11/02/2023).
UKK digelar selama 2 hari, Sabtu dan Minggu 11-12 Pebruatri 2023. Hari pertama untuk bacaleg dari dapil 1-3 dan terakhir bagi bacaleg dari dapil 4-6.
Ketua LPP DPC PKB Indramayu, Endi Suhendi mengungkapkan UKK Bacaleg ini sebagai langkah PKB untuk menjaring puluhan bacaleg yang berkualitas yang nantinya akan didaftarkan sebagai caleg ke KPU.
Mereka kata dia dipersiapkan untuk mengisi formasi masing-masing daerah pemilihan (Dapil) Indramayu pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang.
“Kita sedang mempersiapkan para caleg yang memiliki kompetensi dan siap menghadapi Pileg 2024 mendatang, selain itu juga ini sebagai proses seleksi bacaleg, yang nantinya akan ditetapkan sebagai caleg,” kata Endi di sela-sela uji kepatutan dan kelayakan.
Untuk memaksimalkan UKK sambungnya, pihaknya sengaja mengundang para penguji dari berbagai elemen yang berkompeten dibidangnya diantaranya tokoh masyarakat, akademisi, ulama, dan aktivis pegiat sosial.
“Sebanyak 60 bacaleg akan di uji Kelayakannya oleh para penguji, dan kegiatannya sendiri dibagi menjadi 2 hari yaitu Sabtu - Minggu 11 - 12 Februari 2023," sebutnya.
Sementara itu, Ketua DPC PKB Indramayu, Amroni, S.IP mengapresiasi para bacaleg yang sudah hadir dan mengikuti UKK dengan baik.
"Dengan dilaksanakannya UKK ini semoga bacaleg bisa mengikuti dengan serius dan DPC PKB Indramayu dapat mengirimkan calon calon legislatif yang berkualitas dan kompetitif, selamat berjuang kepada semua bacaleg, kita persiapkan dengan matang untuk kemenangan Pemilu 2024," kata Wakil Ketua DPRD Indramayu ini.
Salasatu Bacaleg peserta UKK, Tuti Dini Arsi mengungkapkan bahwa ia sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut, karena menurutnya, UKK menjadi bagian dari proses adu gagasan para bacaleg.
"Alhamdulillah tadi sudah mengikuti kegiatan UKK dengan baik dan lancar, harapannya pasca mengikuti UKK ini bisa menjadi Bacaleg PKB Indramayu yang layak mewakili aspirasi masyarakat Indramayu di Dapil saya. PKB Mendapat suara banyak, dan Gus Muhaimin bisa menjadi Presiden," ucap dia. (safaro)
Editor : Tomi Indra Priyanto
Artikel Terkait