Annual Employee Award 2022, Penghargaan Terhadap Pekerja Terbaik oleh Kilang Pertamina Internasional
INDRAMAYU, iNewsIndramayu.id – Annual Employee Award 2022 atau AEA dihelat pada hari Kamis (16/2/2023).
Ajang penghargaan tersebut mengambil tempat di Perumahan Pertamina Bumi Patra yang berlokasi di Gedung Patra Ayu, Indramayu.
Annual Employee Awards 2022 diadakan untuk memberikan apresiasi terhadap pekerja terpilih dianggap sudah bekerja keras di lingkungan perusahaan Pertamina.
Adapun yang memberikan penghargaannya adalah PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit VI Balongan.
Ajang Penghargaan yang Selalu Ditunggu-tunggu
Annual Employee Award 2022 (Foto: Candri Cahyadi)
General Manager PT KPI RU VI Balongan Diandoro Arifian, memberikan sambutannya dalam ajang ini.
Pada dasarnya, ia menyampaikan kalau penghargaan AEA merupakan ajang penghargaan bergengsi yang ditunggu-tunggu setiap tahunnya.
Hal ini dikarenakan ajang ini merupkan ajang pembuktian untuk seluruh pekerja di lingkungan Pertamina RU VI Balongan untuk menjadi pekerja terbaik.
Tentunya pekerja yang masuk nominasi dan memenangkannya, sudah sesuai dengan kategori yang telah ditentukan.
“Annual Employee Award (AEA) 2022 ini semoga menjadi pemicu semangat seluruh pekerja RU VI untuk terus berkreasi, berinovasi untuk kemauan perusahaan”, lanjut Diandoro.
18 Kategori, 87 Pekerja
Annual Employee Award 2022 memiliki 18 kategori dengan 87 pekerja yang menjadi pemenangnya.
Beberapa kategori penghargaan yang diberikan di tahun ini antara lain,
Best HSSE, Best Planner, Best Operator, Best Process Engineer, Best Supervisor Process, Best Supervisor Techical, Best Technician. Best Supporting Operation, Best Supporting General, AKHLAK, dan Discipline Award.
Tentunya dari semua penghargaan itu, terdapat penghargaan utamanya.
Penghargaan utamanya adalah untuk kategori Employee of the Year.
Pekerja/karyawan yang sukses memenangkan penghargaan utamanya tersebut adalah Adi Priyatna. Adi berasal dari Fungsi Turn Around.
Pertamina RU VI Juga Memenangkan Penghargaan
Annual Employee Award 2022 (Foto: Candri Cahyadi)
Ternyata selain 87 pekerjanya tersebut, Pertamina RU VI juga memenangkan penghargaan.
Spesifknya lagi, mereka memenangkan lima penghargaan Refinery Award 2022.
Penghargaan tersebut diberikan oleh PT Kilang Pertamina Internasional yang merupakan Subholding Refining and Petrochemical PT Pertamina (Persero).
Kelima kategori penghargaan yang berhasil dimenangkan antara lain,
Juara 1 Best Cost Optimization
Juara 1 The Most improved Project Development
Juara 2 The Most Improved Value Creation
Juara 2 The Most Improved Reliability, dan,
Juara 2 The Best Function LCV Implementator kategori General Manager.
Untuk Pertamina RU VI dan seluruh karyawan yang berhasil memenangkan penghargaannya, kami ucapkan SELAMAT!
Editor : Tomi Indra Priyanto
Artikel Terkait