Wisata Alternatif Batu Tumpang, Rekomendasi Tempat Transit Instagramable di Garut

Dindin Ahmad S
Potret objek wisata alternatif Batu Tumpang Garut dari atas puncak. (Foto Instagram/@indriyuliani)

GARUT, iNewsIndramayu.id - Batu Tumpang merupakan destinasi wisata di Kabupaten Garut berupa batu yang berukuran sangat besar. Ketinggiannya diperkirakan sekitar 150 meter dengan lebar sekitar 100 meter.

Batu Tumpang merupakan salah satu destinasi wisata alam yang berada di wilayah Garut bagian selatan. Kabupaten Garut sendiri memang terkenal dengan banyaknya destinasi wisata, mulai dari wisata alam maupun wisatawan kuliner.

Sehingga kota dengan julukan Kota Dodol ini seringkali jadi tujuan berlibur para wisatawan. Oleh karena itulah, tak bosan rasanya jika membicarakan Garut dengan berbagai macam destinasi wisatanya.

Batu Tumpang Garut juga disebut sebagai objek wisata alternatif. Hal tersebut dikarenakan wisata ini seringkali banyak digunakan sebagai tempat transit atau penghentian sementara oleh para wisatawan yang hendak menuju jalur Garut Selatan.

Secara administratif wisata ini beralamat di wilayah Desa Tanjungjaya, Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut. Di sini, wisatawan bisa beristirahat sejenak sambil menikmati pemandangan.

Di sekitar wisata Batu Tumpang juga sudah tersedia banyak warung-warung jajanan, sehingga wisatawan tak perlu khawatir jika kekurangan makanan. Wisatawan juga bisa naik langsung ke atas puncak Batu Tumpang. 

Background Instagramable

Di atas puncak wisatawan bisa berswafoto dengan background instagramable. Pesona alam yang indah dengan deretan pegunungan akan terlihat memukau di atas puncak Batu Tumpang. 

Bahkan, jika cuaca di pagi hari sedang dalam kondisi baik, dari kejauhan pun akan nampak gelombang ombak yang berada di kawasan pantai Garut Selatan. Selain itu, wisata alternatif Batu Tumpang juga seringkali dijadikan lokasi panjang tebing di waktu-waktu tertentu.

Menarik bukan? Jika kalian hendak menuju jalur Garut Selatan, jangan lupa ya berkunjung atau beristirahat terlebih dahulu di wisata ini. (*) 

Editor : Tomi Indra Priyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network