Canangkan Zona Integritas Eksternal, BPN Indramayu Realisasikan Pembangunan Menuju WBK dan WBBM

Andrian
Kantor Pertanahan Kabupaten Indramayu beserta jajaran wajib dan harus melaksanakan serta merealisasikan pembangunan zona integritas menuju WBK dan WBBM.

Indramayu - Kantor Agraria Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Kabupaten Indramayu melaksanakan deklarasi eksternal pencanangan pembangunan Zona Integritas (ZI) Menuju Wilayah Bebas Dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), bertempat di halaman Kantor Pertanahan Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, Kamis (17/02/2022).

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Indramayu Nina Agustina yang di wakili Staf Ahli Kemasyarakatan, Ir Ahmad Budiharto, Kepala ATR/BPN Kabupaten Indramayu Gunung Jaya Laksana, unsur Forkopimda dan tamu undangan lainya.

Dalam Sambutannya Ketua ART/BPN Gunung Jaya Laksana menyampaikan rasa syukur atas pencanangan pembangunan zona integritas menuju wilayah bebas dari korupsi dan wilayah birokrasi bersih dan melayani masyarakat.

"Ini sesuai dengan PermenPAN-RB Nomor 10 Tahun 2019 tentang Perubahan Atas PermenPAN-RB No 52 Tahun 2014 tentang Pedoman Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani di lingkungan Instansi Pemerintah," ujarnya.

Gunung mengatakan, Kantor Pertanahan Kabupaten Indramayu beserta jajaran wajib dan harus melaksanakan serta merealisasikan pembangunan zona integritas menuju WBK dan WBBM tersebut.

"Untuk melakukan hal itu tentu saja tidak mudah dan tidak serta merta melaksanakan, ada studi pembelajaran terhadap Kantor Pertanahan Kota Cirebon karena beliau sudah melakukan zona integritas dan meraih predikat WBK," katanya.

Pihaknya menyatakan, siap dan berkomitmen untuk melaksanakan reformasi birokrasi melalui pembangunan zona integritas menuju wilayah bebas dari korupsi dan wilayah birokrasi bersih dan melayani.

"Untuk menjadikan kantor Kabupaten Indramayu menjadi lembaga yang bebas dari korupsi, kolusi, dan nepotisme. Lembaga yang senantiasa meningkatkan kualitas pelayanan publik, lembaga dengan kinerja akuntabel transparan dan berkualitas serta lembaga yang profesional dan berintegritas tinggi," pungkasnya.

Editor : Tomi Indra Priyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network