Jalin Kekompakan VAC Indramayu Gelar Konvoi Bareng Komunitas di HUT ke-27

Selamet Hidayat
Vespa Antique Club Indramayu merayakan HUT ke-27 dengan melakukan konvoi bareng bersama komunitas Vespa dan Satlantas Polres Indramayu. (Foto: Istimewa)

INDRAMAYU, iNewsIndramayu.id - Vespa Antique Club (VAC) Indramayu merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-27 dengan melakukan konvoi bareng bersama komunitas Vespa dan Satlantas Polres Indramayu, Jumat (18/10/2024) malam.

Acara yang bertajuk Harmony In 27 tahun VAC Indramayu itu, selain melakukan konvoi bareng dari Sekre menuju Dermayu Terrace Cafe, juga diisi dengan kegiatan ramah tamah sesama komunitas vespa se-Kabupaten Indramayu.

Menurut Ketua VAC Indramayu, Dedi Supriyanto, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan momen untuk menjalin kebersamaan antara komunitas vespa yang ada di Indramayu.

"Alhamdulillah kegiatan ini dihadiri kurang lebih 200 orang dari berbagai komunitas vespa yang ada di Indramayu. Bahkan ada juga dari VAC Cirebon, Sumedang, dan Bandung," ucap Dedi kepada media.

Lebih lanjut, VAC Cabang Indramayu sendiri mempunyai anggota sebanyak 437 orang se-Kabupaten Indramayu, dan akan tetapi solid serta terus bersinergi dengan Satlantas Polres Indramayu.

Sementara itu, salah satu pendiri VAC Indramayu, Agus Setiawan Mustopa atau Bilung, mengatakan VAC Cabang Indramayu dibentuk pada tahun 1997 tepatnya pada tanggal 10 Oktober.

"Intinya dengan melakukan hobi kita bisa mempersatukan pecinta vespa di Indramayu. Terus menjalin tali silaturahmi antara sesama komunitas vespa di Indramayu agar tetap solid," ujar Bilung.

Dalam kesempatan itu, diberikan pula tanda kehormatan kepada Kasat Lantas Polres Indramayu AKP Abdurrohman Hidayat sebagai anggota kehormatan sekaligus Pembina VAC Indramayu. (*)

Editor : Tomi Indra Priyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network