Razia Narkoba Polisi Sisir Rumah dan Tempat Hiburan Malam, 500 Botol Miras Berhasil Disita 

Selamet Hidayat
Satres Narkoba Polres Indramayu lakukan razia malam, 500 botol miras berhasil disita

INDRAMAYU,iNewsIndramayu.id - Sejumlah rumah yang diduga menjadi peredaran dan penyimpanan narkoba di gerebek Satres Narkoba Polres Indramayu pada Kamis 14 November 2024 malam.

Beberapa anggota penyisir sejumlah rumah di Desa Pekandangan Jaya, Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu, Jawa barat. 

"Penyisiran dan operasi terhadap rumah-rumah yang diduga tempat penyimpanan dan peredaran narkoba, ada tiga titik yang kami curigai," ungkap Kasat Narkoba Polres Indramayu, AKP Tatang

Tatang mengatakan, pihaknya belum menemukan lokasi yang dicuriga sebagai tempat penyimpanan dan pengedaran narkoba.

"Saat kami lakukan razia, belum ditemukan barang bukti berupa narkotika," katanya.

Selain menggerebek kampung rawan narkoba, petugas kepolisian pun menggelar razia disejumlah tempat hiburan malam.

Tatang menjelaskan, terdapat lima tempat hiburan malam yang di razia. Hasilnya petugas menyita 500 botol miras berbagai merk.

"Ada lima titik lokasi yang dirazia, yaitu di Losarang, Lohbener, dan wilayah Sukra, kami menyita 500 botol minuman keras berbagai merk," jelasnya.

Selain menyita minuman keras, petugas kepolisian pun melakukan tes urine kepada sejumlah pemandu lagu atau LC dan karyawan tempat hiburan malam tersebut.

"Selain menyita minuman keras, kami pun melakukan tes urine terhadap karyawan dan LC, hasilnya negatif semua," ucapnya.***

Editor : Tomi Indra Priyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network