KUNINGAN,iNewsIndramayu.id – Setelah resmi mundur dari Partai Gerindra, owner Sangkan Park Kuningan, Jabar, kembali mendapat kunjungan dari partai lain. Setelah PDIP dan PPP, giliran PKB menemui Hanyen Tenggono di kawasan Sangkan Park Kuningan.
Adapun jajaran PKB Kuningan yakni Susanto selaku Anggota Fraksi PKB DPRD Kuningan, serta Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) PKB Kuningan Iyan Fauzi. Mereka terlihat bersama Hanyen Tenggono dalam sebuah foto yang tersebar di grup whatsapp.
Saat dikonfirmasi, jika pertemuan itu dilakukan pada Minggu (28/5/2023) malam di Mudita Resto kawasan Sangkan Park Kuningan. Susanto mengaku, pertemuan hanya sebatas agenda silaturahmi dan makan malam saja.
“Jadi tidak ada pembicaraan ke arah ajakan pindah parpol. Kita hanya berbincang dengan satu kesamaan pandangan terhadap jalan pemikiran pendiri PKB, yakni Almarhum Abdurrahman Wahid (Gusdur),” kata Anggota Fraksi PKB DPRD Kuningan, Susanto kepada awak media.
Dia memaparkan, jika Gusdur sebagai pendiri PKB dikenal sangat toleran, menghargai kaum minoritas di negeri ini. Tentunya, ini sejalan dengan kiprah politik Hanyen yang memang ingin membaktikan diri untuk bangsa dan negara tanpa memandang perbedaan.
“Kebetulan PKB itu kan partai yang nasionalis dan terbuka. Jadi kita nyambung saja saat ngobrol dengan Pak Hanyen soal kondisi politik saat ini,” ucapnya.
Apakah kedatangan tersebut untuk mengajak Hanyen bergabung ke PKB, Ia menyebut, bergabung atau tidaknya diserahkan terhadap yang bersangkutan. Sebab tidak ada pembicaraan khusus, karena tidak ingin melangkahi pimpinan partainya.
“Mungkin nanti Pak Ketua DPC PKB Kuningan juga akan bertemu Pak Hanyen untuk bicara ke arah sana,” ujarnya.
Hadirnya politikus PKB untuk menemui Hanyen Tenggono menambah daftar parpol yang berdatangan. Setidaknya ada beberapa parpol yang menemui Hanyen Tenggono seperti PDIP, PPP, PKB hingga sebelumnya Partai Golkar.(*)
Editor : Tomi Indra Priyanto