get app
inews
Aa Read Next : Inilah 3 Paslon Calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Bekasi yang Telah Mendaftar untuk Pilkada 2024

Partai Golkar Indramayu Tetap Solid Jelang Pilkada 2024

Sabtu, 14 September 2024 | 14:00 WIB
header img
Suasana rapat koordinasi kemenangan paslon Baher-Kasan untuk Pilkada Indramayu. (Foto: iNewsIndramayu.id/Selamet Hidayat)

INDRAMAYU, iNewsIndramayu.id - Salah satu syarat untuk bisa meraih kemenangan di Pilkada Indramayu adalah Partai Golkar harus tetap solid untuk memenangkan pasangan calon (Paslon) Baher-Kasan karena mereka sudah ditunjuk oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP).

Golkar Indramayu merupakan pemenang di Legislatif Pemilu 2024 dengan memperoleh 14 kursi, dan itu merupakan modal berharga bagi mereka untuk memenangkan kontestasi Pilkada 2024.

Menurut Plt. DPD Partai Golkar Indramayu, Daniel Mutaqien Syafiuddin, berdasarkan pengalaman dirinya yang pernah maju sebagai calon bupati Indramayu tahun 2020 dan gagal itu, dikarenakan internal partai yang kurang solid.

Oleh karena itu, di salah satu aula hotel di Indramayu, DPD Partai Golkar Indramayu melakukan rapat koordinasi pemenangan dan mengajak semua elemen partai untuk bersatu dan tetap solid dan menghadapi Pilkada 2024.

"Hari ini kita melakukan rapat koordinasi kemenangan Pilkada 2024 dan mengajak semua elemen Partai Golkar Indramayu untuk tetap solid," ucap Daniel di hadapan media, Jumat (13/9/2024).

Editor : Tomi Indra Priyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut