Tak Lupa Tanah Kelahiran, Iwan Bule Salurkan 5 Mobil Layanan Masyarakat ke Kuningan

Andri Yanto
Wakil Ketua Dewan Pembina DPP Partai Gerindra, Mochamad Iriawan menyalurkan 5 unit mobil layanan masyarakat di Kuningan, Jabar. (Foto: Andri)

KUNINGAN,iNewsIndramayu.id – Wakil Ketua Dewan Pembina DPP Partai Gerindra, Mochamad Iriawan rupanya membuktikan diri tidak lupa terhadap tanah kelahiran di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Pasalnya, secara simbolis menyalurkan 5 unit mobil layanan masyarakat dan kendaraan roda dua untuk keperluan umum.

Kegiatan serah terima sendiri berlangsung di Kantor DPC Partai Gerindra Kuningan pada Sabtu (18/11/2023). Saat ini, Mochamad Iriawan atau lebih dikenal Iwan Bule tercatat sebagai Caleg DPR RI Partai Gerindra nomor urut 1 dari Dapil Jabar X (Kuningan, Ciamis, Banjar, dan Pangandaran).

Ketua Tim Pemenangan Iwan Bule, Usman Kusmana kebetulan mewakili secara langsung menyerahkan kendaraan operasional kepada Ketua Gerindra Kuningan, H Dede Ismail. Menurut Usman, mobil layanan masyarakat khusu di Kuningan akan disebar ke semua daerah pemilihan yang mencakup 5 dapil.

“Jadi sekarang secara simbolis diserahkan 1 unit mobil dan 1 motor dulu. Semoga bisa dimanfaatkan untuk membantu masyarakat demi menjangkau daerah-daerah pelosok,” ucapnya.

Menurutnya, sisa kendaraan yang akan disalurkan kini masih proses branding. Hal ini cukup istimewa, karena hanya Kuningan satu-satunya daerah yang mendapat kendaraan layanan masyarakat sebanyak 5 unit.

“Tentu ini khusus Kuningan ya, istimewa dan spesial bagi Kuningan. Selain sebagai tanah kelahiran Pak Iwan Bule, tentunya ini bukti kecintaan beliau kepada masyarakat dengan hadirnya kendaraan operasional dalam membantu masyarakat,” ujarnya.

Sebab jika di daerah lain, Ia menyebut, tidak sebanyak pengiriman ke Kuningan. Karena masing-masing daerah di Dapil Jabar X hanya 1 unit yang disalurkan, meski ke depan tetap mempertimbangkan kebutuhan di lapangan.

“Kita ingin di Kuningan ini menjadi salah satu basis suara yang besar untuk Pak Iwan Bule. Mudah-mudahan basisnya itu antara Kuningan dan Ciamis, termasuk Banjar hingga Pangandaran semoga total tembus 250 ribu suara. Semoga ya bisa masuk 2 kursi untuk DPR RI, dan Pak Iwan Bule harus paling banyak suaranya,” kata Usman.

Sementara Ketua Gerindra Kuningan, H Dede Ismail bersyukur mendapat bantuan 5 mobil layanan dan 5 unit motor layanan dari Caleg DPR RI Mochamad Iriawan. Maka secara komitmen, pihaknya akan mendukung penuh kemenangan Iwan Bule di Dapil Jabar X.

“Apabila beliau (Iwan Bule) tidak terpilih di Dapil Jabar X, saya siap mengundurkan diri dari Ketua DPC Gerindra. Karena beliau adalah Wakil Ketua Dewan Pembina, dan saya sebagai struktural, satu fatsun garis komando dari atas, saya ikut arahan dari Ketua Umum Bapak H Prabowo Subianto untuk memenangkan beliau sebagai Capres, dan Jenderal Iwan Bule sebagai Caleg DPR RI Dapil Jabar X,” pungkasnya.(*)

Editor : Tomi Indra Priyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network