"Alhamdulillah antusias masyarakat Indramayu, terutama di Kecamatan Balongan sangat luar biasa sekali, ini sebagai pemantik, keseriusan Ganjar Mahfud dalam melakukan kerja-kerja kerakyatan, misalnya dengan menggelar sembako murah," ungkapnya.
Harapannya kedepan, lanjut Ibnu, ini menjadi rangsangan Ganjar Mahfud ketika sudah menjadi Presiden dan Wakil Presiden, agar tetap melakukan kegiatan yang serupa, dengan program kerakyatannya dalam hal sembako murah.
"Kita lakukan kegiatan ini di 6 titik, di Kecamatan Indramayu, Balongan, Jatibarang, Widasari, Gabus Wetan dan Kroya. Tadinya ingin di hadiri oleh Ketua TPD Jawa Barat Pak Ono Surono bersama temen-temen TKRPP, namun beliau ada kegiatan lain yang waktunya kebetulan sama, di Indramayu juga, tapi kegiatan kita sama-sama ketemu rakyat untuk mengkampanyekan Ganjar Mahfud," paparnya.
TKRPP Indramayu mengapresiasi kegiatan yang digelar TPD Jawa Barat dan TKRPP Jawa Barat tersebut. Pasalnya kegiatan ini disambut baik dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat di Jawa Barat, terutama di Indramayu. (*)
Editor : Tomi Indra Priyanto
Artikel Terkait