Komut Pertamina Sebut Kilang Balongan Miliki Andil untuk Mendukung Swasembada Energi dan Pangan

Dindin Ahmad S
Komisaris Utama (Komut) Pertamina, Simon Aloysius Mantiri, (paling kiri depan) saat melakukan kunjungan kerja di PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Unit VI Balongan. (Foto: Istimewa)

INDRAMAYU, iNewsIndramayu.id - Swasembada energi dan pangan akan menjadi fokus utama pembangunan Indonesia ke depan, pernyataan tersebut dikemukakan oleh Komisaris Utama (Komut) Pertamina, Simon Aloysius Mantiri, saat melakukan kunjungan kerja di PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Unit VI Balongan.

Kilang Balongan selaku BUMN yang bergerak di bidang energi dalam hal ini industri pengolahan minyak memiliki peran penting dalam mendukung swasembada energi," ujar Simon, Minggu (28/7/2024).

Simon mengatakan, produk yang dihasilkan Kilang Balongan juga selaras dengan program pemerintah dalam mendukung hilirisasi industri yang berlandaskan ESG Environmental (Lingkungan), Social (Sosial), dan Governance (Tata Kelola) dengan menghasilkan produk yang berkualitas dan ramah lingkungan.

“Salah satunya adalah bahan bakar minyak (BBM) baru rendah sulfur (ultra low sulfur) berupa solar (diesel) dengan spesifikasi 50 ppm dengan kapasitas produksi hingga 900 ribu barel per bulan yang akan diujicobakan pada 17 Agustus mendatang," kata Simon.

Editor : Tomi Indra Priyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network