Diduga Korban Bullying Siswa SD di Indramayu Meninggal Dunia, Begini Kata Polisi

Selamet Hidayat
Kasat Reskrim Polres Indramayu, AKP Hillal Adi Imawan, saat memberikan tanggapan kepada awak media. (Foto: iNewsIndramayu.id/Selamet Hidayat)

INDRAMAYU, iNewsIndramayu.id - Diduga menjadi korban bullying, siswa SDN 3 Amis Kecamatan Cikedung, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, meninggal dunia.

Peristiwa tersebut terjadi pada Kamis (1/8/2024) kemarin sekitar pukul 09.30 WIB. Di mana waktu itu bertepatan dengan jam istirahat sekolah. Atas kejadian tersebut korban W (10) harus dilarikan ke Puskesmas Cikedung.

Semula korban sempat dibawa ke puskesmas dan kemudian dibawa lagi ke RSUD Indramayu. Namun nahas, saat berada di IGD RSUD Indramayu korban sudah menghembuskan nafas terakhir. 

Sementara itu, pihak kepolisian dari Polres Indramayu bergerak cepat dalam menangani kasus meninggalnya seorang anak di wilayah Kecamatan Cikedung, Kabupaten Indramayu.

Hal itu diungkap Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kasat Reskrim Polres Indramayu, AKP Hillal Adi Imawan, kepada awak media, Jumat (2/8/2024).

Editor : Tomi Indra Priyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network