GG Beraksi 2026 Digelar di Taman Cimanuk Indramayu, Libatkan 150 Peserta Bersihkan Lingkungan

Selamet Hidayat
Foto bersama peserta dan panitia GG Beraksi 2026. (Foto: iNewsIndramayu.id/Selamet Hidayat)

Melalui GG Beraksi 2026, Green Generation Indonesia berharap gerakan sederhana ini dapat menumbuhkan kesadaran kolektif masyarakat Indramayu, khususnya generasi muda, untuk menjadi agent of change di lingkungan masing-masing.

“Bukan hanya pemerintah yang bertanggung jawab terhadap isu lingkungan, tetapi kita sebagai pemuda juga bisa menjadi agen perubahan, dimulai dari keluarga dan sekolah,” tambahnya.

Salah satu peserta GG Beraksi 2026 asal SMK Migas Balongan, Zahrah, mengaku senang bisa terlibat langsung dalam kegiatan tersebut.

“Kegiatan ini sangat mengedukasi terkait lingkungan. Ini pertama kali saya ikut GG Beraksi, acaranya keren dan bisa menambah banyak teman baru,” ungkap Zahrah.

Ke depan, GGI juga mendorong masyarakat untuk mulai memilah sampah sejak dari sumbernya, baik sampah organik, anorganik, maupun B3, demi mewujudkan Indramayu yang bersih, sehat, dan berkelanjutan. (*)

Editor : Tomi Indra Priyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network