KUNINGAN,iNewsIndramayu.id – Sebanyak 5 legislator asal Partai Gerindra Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, mendeklarasikan dukungan terhadap Caleg DPR RI Rokhmat Ardiyan. Dukungan ini cukup mengejutkan, sebab tanpa melibatkan Ketua Partai Gerindra Kuningan Dede Ismail.
Deklarasi tersebut sekaligus demi memenangkan Capres-Cawapres pasangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024. Termasuk meloloskan Gerindra sebagai partai pemenang Pemilu 2024.
“Deklarasi ini, tidak melanggar konstitusi, tidak melanggar undang-undang, juga tidak melanggar aturan partai,” kata seorang Anggota Fraksi Gerindra Kuningan, Deki Zaenal Mutakin dalam keterangan rilis yang diterima awak media, Senin (13/11/2023).
Menurutnya, bahwa deklarasi ini bukan hanya soal Prabowo, melainkan perjuangan untuk memilih pemimpin tepat. Pemimpin yang bukan hanya memahami konstelasi Nasional, tapi Internasional.
“Termasuk resesi global, pasar bebas, dan masih banyak persoalan bangsa ini yang harus diselesaikan, kebaikannya dilanjutkan, menurut Deki, hanya Prabowo yang paling memahami. Begitu untuk DPR RI, bukan sekedar soal sosok H Rokhmat Ardiyan,” ungkapnya.
Dia berpendapat, kehidupan duniawi pengusaha sukses Kuningan yang santun dan bersahaja tersebut sudah selesai. Rokhmat Ardiyan sudah mumpuni di banyak segi kehidupan, jadi bukan sekedar memperjuangkan pribadi H Rokhmat Ardiyan semata.
“Tapi ada sebuah komitmen hebat, komitmen kuat, dari H Rokhmat Ardiyan untuk kesejahteraan masyarakat Kuningan. Bukan hanya janji, tapi sudah terbukti dari dulu Pak H Rokhmat Ardiyan telah tulus banyak membantu kesulitan masyarakat Kuningan. Apalagi Pak Rokhmat Ardiyan ini ber KTP Kuningan, rumah tinggal di Kuningan, banyak aset dan perusahaannya juga di Kuningan. Jadi sangat memudahkan kita semua, menyampaikan aspirasi,” ujarnya.
Atas dasar itu, Ia bersama 5 anggota fraksi, sekaligus 5 incumbent ini berkomitmen untuk kemenangan H Rokhmat Ardiyan menuju DPR RI. “Tentu juga, ada alasan perjalanan panjang. Prosesnya digembleng sejarah. Penguatan basis perjuangannya, juga didasari hati bersih, tulus dan pemikiran lurus,” imbuhnya.
Saat ditanya kenapa hanya 5 dari 7 total anggota fraksi yang mendeklarasikan dukungan kepada Rokhmat Ardiyan, Ia enggan berkomentar banyak. Apalagi kedua legislator yang tidak dalam deklarasi adalah Ketua Gerindra Kuningan Dede Ismail dan Ketua Fraksi Gerindra Kuningan Toto Tohari.
Apakah deklarasi untuk kemenangan H Rokhmat Ardiyan sebagai bentuk perlawanan terhadap Ketua DPC Partai Gerindra Kuningan, yang dikabarkan telah mengintruksikan seluruh struktur partai dan sayap untuk hanya mendukung kemenangan Caleg DPR RI lain, Deki juga tidak mau menjawab.
Pada kesempatan itu, hadir kelima anggota fraksi yakni Sri Laelasari, Nurcholis Mauludin Syah, Deki Zaenal Mutaqin, M Hadis, dan Eman Suherman. Turut menyaksikan Ketua Tim Pemenangan Bacaleg DPR RI No Urut 2 Dapil Jabar X H Rokhmat Ardiyan, Abdul Jalil Hermawan saat deklarasi dukungan.(*)
Editor : Tomi Indra Priyanto