INDRAMAYU, iNewsIndramayu.id - Kantor Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, mendadak kedatangan beberapa elemen masyarakat yang ingin menyuarakan aspirasinya usai acara pelantikan anggota legislatif untuk masa jabatan 2024-2029.
Mereka terdiri dari perwakilan buruh, petani, nelayan, kepemudaan, serta guru madrasah. Mereka berharap anggota legislatif yang sudah dilantik tersebut bisa mewakili suara rakyat.
Berbagai elemen masyarakat ini diterima langsung oleh Ketua DPC PKB Indramayu, Amroni, beserta seluruh jajaran dan anggota legislatif yang sudah dilantik, Jumat (30/8/2024).
Perwakilan masyarakat dari Desa Eretan, Kecamatan Kandanghaur, Cecep, dia mengatakan bahwa kedatangan bersama rekan-rekan lainnya mulai dari petani, nelayan, sampai guru madrasah hanya ingin menyuarakan aspirasi kepada wakil rakyat.
"Kita pilih partai yang kami anggap bisa menyuarakan aspirasi kami, terkait perihal lapangan pekerjaan, nelayan, petani, sampai tadi guru madrasah semua menyampaikan aspirasinya," ujarnya.
Editor : Tomi Indra Priyanto