INDRAMAYU, iNewsIndramayu.id - Akibat diguyur hujan deras belakangan ini, menyebabkan sejumlah ruangan kelas di SDN 2 Sukadana, Kecamatan Tukdana, Kabupaten Indramayu, ambruk.
Kejadian yang berlangsung pada Sabtu (6/7/2024) sore sekitar pukul 16.30 WIB tersebut, mengakibatkan empat ruangan termasuk ruangan guru hancur tertimpa reruntuhan bangunan.
Saat meninjau lokasi kejadian, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Indramayu, Caridin mengatakan, robohnya bangunan sekolah di SDN 2 Sukadana disebabkan oleh hujan dengan intensitas yang cukup tinggi.
"Robohnya bangunan di SDN 2 Sukadana tersebut tidak hanya karena cuaca buruk. bangunan yang dibangun pada tahun 2014 tersebut menggunakan kerangka baja ringan sehingga tidak bisa menahan beban genteng," kata Caridin, Minggu (7/7/2024).
Editor : Tomi Indra Priyanto
Artikel Terkait