Selama empat periode berturut-turut sejak tahun 2020, menjadi tantangan serta motivasi bagi Polytama untuk terus menginisiasikan program-program inovatif yang meninggalkan dampak positif serta memiliki sifat berkelanjutan untuk lingkungan.
Oligotrik, Solusi Hijau untuk Lingkungan, Masyarakat dan Perusahaan
Di tahun kelimanya dalam mengikuti penjurian ajang PROPER, Polytama kembali hadir sebagai pelopor dari program Oligotrik atau "Oligomer Jadi Listrik", sebuah program inovatif yang mengelola dan memanfaatkan limbah B3 oligomer perusahaan menjadi energi listrik yang dapat menjadi sumber energi bagi motor listrik yang minim polusi.
Saat ini kegiatan konversi energi dilakukan di dalam lingkungan internal Polytama sesuai dengan Persetujuan Teknis (Pertek) yang dikeluarkan oleh KLHK RI.
Penerima manfaat menjadi salah satu pertimbangan Polytama dalam mengusung program inovatif Oligotrik ini. Untuk program Oligotrik, kelompok binaan Polytama,
Bang Pilo’ atau ‘Pengembangan Pindang Lombang’ akan menjadi kelompok pertama yang merasakan manfaat dari adanya program oligotrik ini.
Editor : Tomi Indra Priyanto
Artikel Terkait