Rahmat Ripilita selaku Kepala UPTD Wasnaker Wilayah III Cirebon, dia mengucapkan terima kasih sekaligus apresiasi kepada seluruh jajaran Polytama yang kesekian kalinya mendapatkan penghargaan Zero Accident Award (ZAA).
"Tidak semua perusahaan bisa meraih penghargaan ini. Ada kriteria dan persyaratannya, salah satu yang utama yaitu nihil kecelakaan kerja," ucap Rahmat.
Untuk Wilayah III Cirebon, UPTD Wasnaker mendorong setiap perusahaan selalu berikhtiar, bukan hanya mengejar sertifikat namun untuk perhatian dan tanggung jawab terhadap arti pentingnya K3 perusahaan.
Rahmat menyebutkan, data kecelakaan kerja di Jawa Barat tahun 2020 sampai 2023. Jenis kecelakaan kerja didominasi kecelakaan di tempat kerja 34,490 (52,39 persen), kemudian perjalanan menuju dan kembali dari tempat kerja sebanyak 31,338 kasus atau 47,61 persen.
"Pencapaian ini harus selalu dijaga dan dilaksanakan secara berkelanjutan melalui konsistensi penerapan aspek HSE sebagai upaya penguatan Sistem Manajemen K3," tuturnya.
Editor : Tomi Indra Priyanto
Artikel Terkait