“Kita harus selalu waspada terhadap segala bentuk ancaman yang dapat memecah belah bangsa. Kesatuan ini harus dijaga dengan penuh tanggung jawab oleh setiap warga negara,” ucapnya.
“Keempat, yaitu Bhinneka Tunggal Ika. Prinsip ini mengajarkan kita untuk menghormati dan merayakan keberagaman budaya, suku, agama, dan bahasa yang ada di Indonesia. Dengan menjunjung tinggi Bhinneka Tunggal Ika, kita dapat membangun masyarakat yang harmonis dan toleran,” sambung Daniel.
Daniel mengajak seluruh komponen warga Indramayu memahami 4 pilar kebangsaan dan menjadikannya landasan dalam kehidupan sehari- sehari, begitupun dalam mengambil keputusan sehingga kemajuan dan kesejahteraan bangsa dapat terwujud.
“Saya mengajak kita semua untuk bersama-sama memperkuat pemahaman dan pengamalan 4 pilar kebangsaan dalam kehidupan sehari-hari. Mari kita jadikan nilai-nilai yang terkandung dalam 4 pilar ini sebagai landasan dalam setiap tindakan dan keputusan yang kita ambil demi kemajuan dan kesejahteraan bangsa,” pungkasnya. (*)
Editor : Tomi Indra Priyanto
Artikel Terkait