get app
inews
Aa Text
Read Next : Launching Program Makan Bergizi Gratis di Indramayu, Nina Agustina Tinjau Langsung Dapur Sehat

Capaian Program Unggulan De-Kat, 3.247 PJU Terpasang di Wilayah Indramayu

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:40 WIB
header img
Sebanyak 3.247 lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) berhasil terpasang di berbagai wilayah di Kabupaten Indramayu melalui program unggulan De-Kat.

INDRAMAYU, iNewsIndramayu.id-  Progres dan realisasi Program Unggulan Desa Kabeh Terang (De-Kat) di Kabupaten Indramayu terus dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Saat ini sebanyak 3.247 lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) berhasil terpasang di berbagai wilayah di Kabupaten Indramayu.

Berdasarkan data dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Indramayu dari total 3.247 PJU tersebut merupakan hasil realisasi sejak program unggulan diluncurkan tahun 2021 hingga 2023 ini.

Pada tahun 2021, PJU yang terpasang sebanyak 153 PJU, kemudian pada tahun 2022 mengalami peningkatan signifikan mencapai 1.109 PJU, dan pada tahun 2023 mencapai 1.985 PJU.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Indramayu, Yudi Rustomo melalui Kepala Bidang Prasarana Yudi Krisnawan mengatakan, pada tahun 2021 pengadaan PJU masih murni dilakukan oleh desa dengan menggunakan Dana Desa (DD). Namun mulai tahun 2022 program De-Kat sudah terlaksana dengan baik karena sinergitas pemerintah desa bersama Dinas Perhubungan dengan menganggarkan melalui APBD.

Yudi menambahkan, semakin banyak terpasangnya PJU di berbagai desa ini diharapkan dapat meminimalisir angka kejahatan dan kecelakaan yang diakibatkan oleh kurangnya penerangan jalan.

Editor : Tomi Indra Priyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut