KPU Secara Serentak Lantik Anggota KPPS untuk Pemilu 2024

Selamet Hidayat
Proses pelantikan anggota KPPS Kelurahan Karanganyar, Indramayu. (Foto : Selamet Hidayat)

INDRAMAYU, iNewsIndramayu.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) secara serentak melaksanakan pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk pemilihan umum (Pemilu) 2024, Kamis (25/1/2024). 

Sebanyak 5.741.127 orang dari 820.161 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di 71.000 titik melaksanakan pelantikan KPPS.

Proses pelantikan KPPS juga ditandai dengan penanaman 5.709.898 bibit pohon secara serentak di masing-masing lokasi pelantikan. 

Ketua KPU RI, Hasyim As'yari, dalam sambutannya mengatakan, KPU menyadari dengan tercetak banyaknya logistik pemilu berbahan baku kertas, memberikan dampak signifikan terhadap kelestarian alam.

KPU memandang pentingnya penanaman bibit pohon sebagai bentuk kepedulian terhadap kelestarian lingkungan.

Editor : Tomi Indra Priyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network